Seminggu yang lalu, naskah novel saya yang baru berhasil saya rampungkan. OW YEAAAAH!
Tidak butuh waktu lama bagi saya untuk menyelesaikannya. Prolog dan bab pertama saya tulis pada 16 November 2012. Meskipun penggodokan ide, plot, dan pengumpulan bahan lainnya sudah saya mulai satu-dua bulan sebelumnya. Epilog-nya saya selesaikan sekitar 12 Desember. Jadi total mengerjakan draf pertama Love Is Right kira-kira sekitar 3 mingguan. Rekor tercepat saya menyelesaikan sebuah novel. (Novel saya yang sebelumnya, "Kata Hati" saya selesaikan dalam waktu 2 bulan)
Love Is Right masih bercerita seputar kisah percintaan dan topik yang umum. Naskahnya baru saya kirim ke penerbit. Semoga prosesnya lancar dan bisa terbit ya. Doakan saya. :)
- Bernard Batubara